
Hampa....
aku kembali berada di ruang kosong
titik nadir itu...di pelupuk mata
sekelebat bayangan itu kembali merasuki mimpiku
aku hidup dalam mimpi
hidupku adalah refleksi mimpiku
mimpiku terlalu indah
jangan pernah bangunkan aku
kau dan mimpiku
kau selalu berlari
aku letih
kau selalu tertawa
aku menangis
kau selalu dengannya
aku diam
tapi....jangan pernah pergi dari mimpiku
No comments:
Post a Comment